Peta Digital Nokia Dibeli US$2,8 Miliar, Pabrikan Otomotif Antre Bergabung

Tegar Arief
Senin, 7 Maret 2016 | 19:01 WIB
Peta Digital Nokia HERE/computerworld.com.au
Peta Digital Nokia HERE/computerworld.com.au
Bagikan

Bisnis.com, ESTORIL - Chief Executive Daimler Dieter Zetsche mengatakan bahwa konsorsium pembuat mobil Jerman yang mengontrol bisnis pemetaan digital "Here" sedang dalam pembicaraan dengan anggota baru yang potensial.

Pada Agustus tahun lalu, pembuat mobil Jerman BMW, Audi, dan Mercedes-Benz sepakat untuk membayar 2,5 miliar euro atau US$2,8 miliar untuk membeli bisnis peta definisi tinggi Nokia dalam langkah untuk mengembangkan mobil self-driving.

Seperti diberitakan Reuters, Senin (7/3/2016), Zetsche mengatakan kesepakatan itu ditutup pada Desember dan pembuat mobil Jerman Mercedes-Benz, Audi dan BMW mulai negosiasi dengan calon anggota baru. "Jika ada perusahaan individu yang sudah berminat ini menyenangkan," katanya.

Bisnis pemetaan "Here" perlu investasi tambahan untuk membuat nilai tambah sehingga bisa digunakan sebagai alat navigasi untuk mobil self-driving. Banyakya produsen mobil yang bergabung dalam konsorsium akan meringankan biaya pengembangan.

Saat ini Daimler tengah bersiap untuk memperluas bisnis yang akan membentuk dasar untuk peta interaktif yang meliputi data aktif arus lalu lintas yang dikumpulkan oleh ribuan sensor pada kendaraan BMW, Audi dan Mercedes-Benz.

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Tegar Arief
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper