Bisnis.com, JAKARTA - Samsung dirumorkan tengah mempersiapkan ponsel lipat canggih yang akan menjadi pesiang Huawei.
Bocoran terbaru menunjukkan bahwa ponsel lipat tiga dari Samsung akan mengambil pendekatan berbeda terhadap faktor bentuknya.
Ponsel ini juga dirumorkan akan hadir lebih murah ketimbang saingannya.
Melansir Tech Radar, bocoran dari ET News menyebutkan Samsung lipat tiga akan diluncurkan pada tahun 2025, dengan desain selesai pada akhir bulan ini.
Desain tersebut diperkirakan bersifat 'infolding', dengan kedua layar 'samping' dilipat ke dalam. Hal ini berbeda dengan ketiga layar Huawei Mate XT yang saling terlipat.
Pada Huawei, layar paling kiri berfungsi sebagai tampilan utama saat perangkat dilipat. Pada model Samsung, perlu ada layar tambahan di bagian belakang.
Ponsel lipat Samsung baru ini dikatakan akan hadir dengan ukuran layar sekitar 9-10 inci saat dibuka. Ini menjadi ponsel yang lebih besar dari Galaxy Z Fold 6 yang hanya berukuran 7,6 inci.
Ponsel juga diprediksi akan memiliki ukuran yang sebesar iPad. Saat dilipat, ponsel akan menjadi “smartphone biasa”.
Spesifikasi Huawei Mate XT Ponsel Lipat Tiga
melansir dari GSMArena, Huawei Mate XT Ultimate memiliki layar berukuran 10,2 inci. Apabila layar kiri dilipat sebagian, ukurannya menjadi 7,9 inci.
Kemudian saat layar bagian kanan dilipat, ukuran perangkat ini memiliki layer berukuran 6,4 inci seperti ponsel biasa.
Layarnya diusung oleh LTPO OLED fleksibel dengan refresh rate 120Hz. Namun resolusinya tak main-main yakni 3K dan rasio layar-ke-bodi sebesar 92 persen.
Dengan desain yang kompleks, Mate XT Ultimate hanya memiliki ketebalan 3,6mm dan berat 298 gram.
Untuk segi kameranya tak boleh diremehkan. Huawei mengusung fitur-fitur dari Seri P Huawei, di mana saat ini kamera utamanya memiliki sensor 50MP dengan PDAF dan OIS.
Keunggulan ini ditambah dengan lensa telefoto 12MP dengan zoom optical 5.5x, lensa ultrawide 12MP, dan model laser autofocus.
Sedangkan untuk kamera depan memiliki resolusi 8MP yang cocok dipakai untuk melakukan selfie tanpa edit berlebihan.
Ponsel lipat tiga ini semakin canggih, karena memiliki sistem engsel Tiangong yang terbuat dari laminasi komposit dengan komponen fluida untuk menambah daya tahan.
Huawei mengatakan bahwa ponsel ini juga sudah dibekali dengan beragam fitur AI dan asisten suara Xiaoyi yang siap mengerjakan beberap tugas rumit.
Adapun perangkat ini menjalankan system operasi HarmonyOS 4.2 dan didukung baterai berkapasitas 5.600mAh dengan pengisian kabel 66W dan pengisian nirkabel 50W.
Untuk harganya, Huawei Mate XT Ultimate ini dibanderol dengan harga 19.999 yuan atau sekitar Rp43,3 juta.
Sayangnya untuk saat ini Huawei belum memperkenalkan ponsel pintar ini di luar pasar China. Bahkan belum bisa dipastikan kapan Huawei membawa ponsel lipat tiga ini secara global.