Bisnis.com, JAKARTA - Facebook Messanger masih menjadi salah satu layanan media sosial yang populer. Namun terkadang Anda akan menemukan beberapa kesalahan dalam web tersebut seperti tidak bisa log in, dan halaman platform tersebut tidak bisa dibuka seperti yang terjadi baru-baru ini.
Masalah koneksi dan masalah perangkat HP juga kerap Anda jumpai ketika mengakses Messanger. Apapun masalahnya, ada banyak cara untuk memeriksa apakah yang Anda alami terjadi hanya pada diri sendiri atau sedang ada pemadaman pada seluruh sistem.
Cara mengetahui Facebook Alami Gangguan
Searching di Mesin Pencari
Cara tercepat untuk mendapatkan jawabannya adalah mengetiknya di mesin pencari. Anda tinggal mengetik kata kunci seperti "Apakah Facebook Messanger Down?"
Anda juga bisa alternatif di pihak ketiga layanan pemantauan gangguan seperti DownDetector, Down for Everyone or Just Me atau Outage.Report. Ketika anda mengklik salah satunya, Anda akan melihat notifikasi sederhana di bagian atasa halaman yang menunjukan keadaan tentang status platform tersebut.
Buka Platform Media Sosial Lainnya
Ketika media sosial yang berasal dari Meta mengalami gangguan, maka Anda bisa memeriksanya lebih lanjut di platform yang bukan dari Meta. X atau yang tadinya Twitter, kemungkinan besar Anda akan melihat sesuatu seperti #messangerdown atau #facebookmessangerdown, dan cuitan orang-orang mengenai hal tersebut.
Beberapa dari pengguna lain mungkin akan memfoto atau mengcapture layar mereka yang menunjukan kesalahan yang mirip dengan yang Anda alami.
Buka akun resmi Meta di web lainnya
Anda juga bisa memeriksa MetaStatus untuk mengetahui permasalahan tersebut. Walaupun halaman tersebut sebagian besar berkaitan dengan bisnis dan pengembang yang biasanya tidak digunakan oleh pengguna Facebook Messenger biasa, namun dapat memberikan pandangan yang luas tentang masalah yang terjadi.
Sebagai contoh, jika Anda mengalami kesulitan saat masuk ke akun Messenger Anda, "Facebook Login" di bawah bagian "Developer Platform" mungkin menunjukan bahwa sedang mengalami gangguan.
Periksa akun-akun resmi dari karyawan Meta di platform X juga dapat membantu anda mengetahui permasalahan.
Direktur Komunikasi Meta Andy Stone, mengatakan di akun X miliknya Rabu (5/3/2024 bahwa beberapa platform mengalami masalah teknis yang menyebabkan orang kesulitan mengakses akun mereka. Dia juga mengatakan bahwa masalah tersebut akan diselesaikan secepat mungkin.
Cara Memulihkan
Jika semua cara sudah dilakukan maka yang dapat Anda lakukan adalah menunggu tim di balik Facebook Messanger untuk mengatasai segala kesalahan di situs secara menyuluruh dan masalah Anda dapat terselesaikan dengan sendirinya dari waktu ke waktu.
Anda juga bisa mencoba mengetikkan jenis kesalahan yang Anda alami di "Help Center" dan melihat tips pemecahan masalah apa yang muncul sebagai rekomendasi atau, Anda bisa melihat bagian "Fix A Problem" di portal dan melihat apakah ada hal lain yang belum Anda coba untuk mengurangi masalah dengan aplikasi tersebut. (Muhammad Diva Farel Ramadhan)