Bisnis.com, JAKARTA—PT Telkomsel menggarap segmen anak muda dengan meluncurkan kartu perdana dengan merek Loop.
Direktur Marketing Telkomsel Alistair Johnston mengatakan kartu perdana yang akan dijual seharga Rp3.000 ini akan menawarkan layanan paket Internet dan value added service lainnya seperti konten digital Langit Musik. Dengan peluncuran ini, Telkomsel kini mengandalkan empat kartu perdana yaitu, Halo, Simpati, kartu As, dan Loop.
“Loop merupakan brand terbaru kami untuk segmen di usia 12-19 tahun,” ujarnya, Minggu (9/3/2014).
Menurut Alistair, segmen ini memiliki kebutuhan komunikasi besar sehingga sangat potensial. Penawaran yang diberikan juga disesuaikan dengan rentang usia remaja.
Secara fisik, kartu perdana ini didesain colorfull. Selain itu, Telkomsel juga memberikan paket Internet 16 giga byte untuk 30 hari dengan harga Rp30.000 dan aneka konten VAS lainnya. Untuk membelinya, pengguna bisa menekan UMB *567#.
Operator ini juga mengklaim akan memberikan bonus kuota Internet 600 mega byte untuk aktivasi paket 12 gb di beberapa kota besar seperti Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Denpasar, Makassar dan Banjarmasin.
Dengan banderol Rp3.000, pengguna akan memperoleh pulsa dengan nilai sama dan bonus Internet 100 mb untuk 30 hari. Guna mendukung layanan jaringan, Telkomsel juga menyediakan Wi-fi flashzone di beberapa lokasi seperti sekolah dan kampus.
Penawaran yang diberikan juga disesuaikan dengan rentang usia remaja. Secara fisik, kartu perdana ini didesain colorfull. Selain itu, Telkomsel juga memberikan paket Internet 16 giga byte untuk 30 hari dengan harga Rp30.000 dan aneka konten VAS lainnya. Untuk membelinya, pengguna bisa menekan UMB *567#.
Operator ini juga mengklaim akan memberikan bonus kuota Internet 600 mega byte untuk aktivasi paket 12 gb di beberapa kota besar seperti Medan, Palembang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Denpasar, Makassar, dan Banjarmasin.
Dengan banderol Rp3.000, pengguna akan memperoleh pulsa dengan nilai sama dan bonus Internet 100 mb untuk 30 hari. Guna mendukung layanan jaringan, Telkomsel juga menyediakan Wi-fi flashzone di beberapa lokasi seperti sekolah dan kampus.