Cara Mengubah Tema dan Latar Belakang Chat WhatsApp, Fitur Baru!

Redaksi
Jumat, 14 Februari 2025 | 15:06 WIB
Cara mengubah tema chat di WhatsApp
Cara mengubah tema chat di WhatsApp
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Pengguna WhatsApp sekarang dapat melakukan percakapan dengan lebih hidup dan menarik. Sebab, Anda dapat mengubah tema dan latar belakang percakapan di aplikasi WhatsApp sekarang. Berikut cara mengubah tema chat di WhatsApp.

Fitur ini hanya tersedia jika Anda telah mengupgrade WhatsApp Anda. Dalam fitur ini, kolom percakapan Anda dapat diubah warnanya. Biasanya perubahan hanya terjadi di latar belakang saja.

Dengan fitur ini, Anda akan merasakan chat yang lebih terpersonalisasi dengan menyesuaikan warna gelembung chat dan latar belakang sesuai yang Anda inginkan. 

Anda juga dapat memilih tema yang tersedia atau menciptakan kombinasi warna yang cocok dengan gaya unik Anda.

Anda dapat mengaplikasikan tema yang sama untuk semua chat Anda, atau membuat setiap chat menjadi lebih istimewa dengan tema yang berbeda. Apa pun pilihan Anda, tema chat hanya akan terlihat oleh Anda. Tak hanya itu, Anda juga dapat mengubah tema saluran.

Untuk mengubah tema di semua chat dan saluran berikut caranya: 

1. Buka Pengaturan/Setting 

Cara Mengubah Tema dan Latar Belakang Chat WhatsApp, Fitur Baru!

2. Klik ‘percakapan/chat 

3. Klik Tema chat default/theme chat default. 


4. Setelah itu akan muncul kolom-kolom yang bisa Anda pilih langsung karena latar belakang dan gelembung chat sudah menyatu, atau Anda bisa mengkustomisasikan lagi dengan memilih tema dan warna yang berbeda tergantung selera Anda. 

Cara Mengubah Tema dan Latar Belakang Chat WhatsApp, Fitur Baru!

Cara Mengubah Tema dan Latar Belakang Chat WhatsApp, Fitur Baru!

Jika ingin menyesuaikan tema di setiap chat secara terpisah, klik nama chat di bagian atas layar (untuk iOS), atau klik menu tiga titik (untuk Android) 

5. Klik Tema chat.

Setelah Anda melakukan tahapan tersebut, maka tema dan gelembung di kolom percakapan Anda akan berubah. Selamat mencoba!!

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini di sini:

Penulis : Redaksi
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Topik-Topik Pilihan

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper