Bisnis.com, JAKARTA – Perusahaan perangkat gaming asal Taiwan, MSI, meluncurkan produk terbarunya berupa laptop khusus gim, MSI GE75 Raider.
Marketing Manager MSI Indonesia Stanley Lin mengungkapkan MSI sebagai penyedia perangkat gim memiliki reputasi sebagai True Gaming.
Oleh sebab itu, dia mengatakan pihaknya akan terus berinovasi menghadirkan perangkat terbaik untuk keperluan para gamers.
Peluncuran produk terbaru merupakan komitmen MSI terus mendorong ekosistem gim khususnya di Indonesia.
“MSI GE75 merupakan bukti eksistensi kami di industri game, produk ini kami rilis untuk menopang para professional gamers mendapatkan pengalaman terbaik,” katanya di Jakarta, Rabu (31/10/2018).
Laptop ini didesain elegan dengan warna hitam dan sentuhan merah. Model desainnya yang reflektif dari 3D Dragon Spine dan dirancang dengan permukaan tiga dimensi.
Dapur pacunya dipersenjatai prosesor Intel Hexa Core generasi ke-8 yang diklaim meningkatkan performa sebesar 40% dari generasi sebelumnya. Ditambah kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1070 atau 1060 untuk meningkatkan fps (frame per second).
Urusan display, GE75 Raider mengusung layar selebar 17 inci dengan refresh rate 144Hz. Perangkat ini juga hadir dengan kostumasi RGB per-Key yang memberikan kontrol penuh atas pencahayaan di keyboard.
Memberikan performa tinggi saat bermain gim tentu akan menghasilkan panas. Oleh sebab itu, MSI menyediakan solusi termal untuk CPU dan GPU dengan total 7 heat pipe demi memastikan kinerja maksimum saat memainkan gim-gim berat.
Fitur lain yang sangat menunjang para gamers adalah Killer DoubleShot Pro. Fitur ini memberikan perlindungan dan memprioritaskan lalu lintar jaringan agar tidak terjadi lag saat bermain.
Selain itu, pengguna juga dapat mengelola bandwith untuk setiap apikasi melalui Killer Control Center.
Dengan semua fitur yang ada, laptop MSI GE75 Raider dijual dengan harga mulai dari Rp26.999.000 dan sudah bisa dipesan mulai hari ini.